Ribuan Warga Kemenag Pasaman Barat, Ikuti GJK

Pasaman Barat | AndoraNews: Ribuan warga odi lingkungan Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, Kamis, 2 Januari 2025 mengikuti Gerak Jalan Kerukunan (GJK), memeriahkan peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-79, tahun 2025 tingkat Kabupaten Pasaman Barat. Kemenag

GJK, merupakan bagian dari peringatan HUT ke-21 Pasaman Barat dan Gebyar HAB ke-79 tingkat kabupaten, GJK dimulai sekitar pukul 8.00 Wib, dimulai dari halaman Kantor Kementerian Agama setempat, Simpang Empat.

Selain warga Kementerian Agama, GJK di lingkungan Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, juga diikuti ketua bersama pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), para pensiunan dan pimpinan bersama staf lembaga perbankan di Pasaman Barat.

GJK yang diikuti ribuan peserta, dengan pengawalan mobil vorider dari Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Pasaman Barat, dilepas Kepala Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, Rali Tasman, didampingi Kasubbag Tata Usaha, Suharjo, Ketua Darma Wanita Persatuan (DWP) Unit Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat Ny Nurmailis Rali Tasman, para pejabat, dan pimpinan pondok pesantren se Pasaman Barat.

Ketua pelaksana, yang juga Kasubbag Tata Usaha, Suharjo, Kamis siang menjelaskan,
setelah dari halaman kantor bupati, peserta GJK melewati depan RSI Ibnu Sina Yarsi Natsir, Simpang Empat, lanjut jalur 3/2 hingga simpang Pondok Pesantren (Ponpes) Subulussalam Pasaman Barat, Jalur 3/2 menuju depan Dinas P2KBP3A (Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak) hingga kembali di halaman Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat.

Beberapa saat setelah ribuan keluarga besar Kementerian Agama Pasaman Barat berada di halaman kantor, sambil istirahat. Panitia menarik sekaligus mengumumkan nomor yang tertera di kupon doorprize secara terbuka.

Setelah panitia mengumumkan nomor dari kupon doorprize itu, lalu peserta GJK yang nomor kuponnya sama, dengan semangat dan gembira, yang bersangkutan menjemput hadiah doorprize yang disediakan panitia.

Kepala Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, Rali Tasman, katakatan, gerak jalan kerukunan yang diakhiri pembagian hadiah dorprize kepada mereka yang beruntung, adalah agenda nasional, dan dilaksanakan secara serentak se-Indonesia, seperti di Pasaman Barat.

Hari Kamis ini, ulas Rali Tasman, keluarga besar Kantor Kementerian Agama secara nasional, seperti di Sumatera Barat, lebih khusus di Pasaman Barat adalah hari pelaksanaan GJK. Selain aparatur Kementerian Agama, yang ikut dan terlibat dalam kegiatan GJK ini, juga berasal dari komunitas lintas agama, dan pihak terkait lainnya.

Hari Jumat, 3 Januari 2025 besok (hari ini- red) segenap ASN di lingkungan Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, melaksanakan upacara bendera, peringatan HAB ke-79 tingkat Kabupaten di halaman kantor itu, Simpang Empat.

Kalau tidak ada aral melintang, yang bertindak sebagai inspektur upacara bendera peringatan HAB ke-79 di halaman Kantor Kementerian Agama dari 11 kecamatan, Wakil Bupati, Risnawanto. Kegiatan ini dimulai sekitar pukul 7.30 Wib hingga selesai. (gmz)

Trending

- Advertisement -
- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini