Presidium Nasional FoSSEI Hadir di Acara Rapat Kerja Regional FoSSEI Sumbagsel

PALEMBANG | AndoraNews: Rapat Kerja Regional Forum Silahturahim Studi Ekonomi Islam Sumatera Bagian Selatan sukses dilaksanakan bertempat di Aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Fatah Palembang, Kegiatan ini merupakan salah satu event tahunan untuk merumuskan program kerja satu tahun kedepan yang dilanjutkan dengan beberapa agenda lainnya seperti sarasehan dan FGD Evaluasi Akreditasi KSEI kemudian ditutup dengan kegiatan Kampanye Zakat dan Wakaf serta Field Trip.

Reza Firmansyah HSB, S.E ( Presidium Nasional FoSSEI ) menyampaikan dalam sambutannya ” Rakereg adalah momentum untuk merumuskan program kerja dan merekatkan ukhuwah, diawal perjuangan untuk satu tahun kedepan ini di perlukan arah yang jelas dan juga pandangan yang sama untuk bisa mencapai visi organisasi, Semoga rakereg kali ini bisa mendapatkan program terbaik untuk memajukan KSEI yang ada di Regional Sumbagsel khusunya”

Teguh Setyo Nugroho ( Koreg FoSSEI Sumbagsel ) ” Saya berharap melalui rakereg ini kita bisa merumuskan program kerja dengan baik dan juga berkerjasama untuk satu periode kedepan, selamat kepada teman-teman yang telah terpilih sebagai pengurus regional dan terimakasih kepada seluruh delegasi KSEI yang telah hadir membersamai ” katanya

Kemudian kegiatan di buka oleh Pembina KSEI PAKIES UIN Raden Fatah Palembang, Dr. Siti Mardiah ” Semoga kegiatan selama beberapa hari ini bisa berjalan dengan lancar dan KSEI PAKIES sebagai Pusat Kajian Ekonomi Syariah di FEBI UIN Raden Fatah Palembang dapat terus maju kedepannya” tutupnya.

*AndNews

Trending

- Advertisement -
- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini