PROBOLINGGO|AndoraNews: Menindaklanjuti kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di seluruh Indonesia, Polres Probilinggo menyiagakan personelnya dibeberapa SPBU di Kabupaten Probolinggo, Sabtu (3/9/2022).
Penyiagaan personel tersebut bertujuan untuk mengantisipasi adanya kerumunan masyarakat saat mengantri bbm serta terjadinya penimbunan bbm.
Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Khadafi, S.H., S.I.K., M.Si, mengatakan antisipasi penimbunan bbm dibeberapa SPBU di Kabupaten Probolinggo dilakukan agar tidak terjadi kelangkaan BBM.
“Kami siagakan personel agar kondisi di SPBU kondusif pasca kenaikan harga bbm,” kata Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Khadafi, S.H., S.I.K., M.Si.
Lebih lanjut Kapolres menambahkan pihaknya menggandeng TNI untuk untuk memastikan alur distribusi pengiriman bbm lancar.
“Sesuai arahan dari bapak Kapolda Jatim ketersediaan BBM di Hatim harus dipastikan alur distribusinya sehingga tidak terjadi keterlamabatan,” ucap Kapolres Probolinggo. *(MR) a-News.